Breaking News

Atur Waktu Liburan Akhir Tahun ke Jam Gadang Bukittinggi


Jam Gadang salah satu ikon wisata di pusat Kota Bukittinggi Sumatera Barat dengan tinggi bangunannya 26 meter.  Bangunan sejarah peninggalan Belanda ini sudah berusia ratusan tahun dan selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan, baik domestik maupun internasional. 




Wajah Jam Gadang dari tahun ke tahun sudah sering dironovasi, baik dari struktur bangunan maupun dari kawasannya. 

Wajah baru Jam Gadang saat ini memang jauh berbeda, namun masih tetap mempertahan keindahannya. Menariknya, dikawasan Jam Gadang saat ini dilantai dengan batu alam dan dihiasi taman bunga yang indah. Bahkan pada dua sudut kawasan Jam Gadang terdapat air mancur dan air bergoyang. 


Saat ini jam Gadang dengan wajah barunya sudah diapit gedung mewah, salahsatunya bangunan baru Pasar Ateh Bukittinggi. Kemudian dibagian kiri juga terdapat kantor Bank BRI dengan konsep rumah gadang Minangkabau, selanjutnya ada Ramayana Bukittinggi. Pada bagian depan Jam Gadang diapit dengan Istana Bung Hatta dan Hotel Novotel.

Menikmati liburan akhir tahun di kawasan Jam Gadang sangatlah tepat. Memiliki kawasan yang luas serta udara yang sejuk membuat malam tahun baru anda semakin bermakna. 

Ilustrasi malam tahun baru di Kota Bukittinggi, sumber internet



Kuliner di kawasan Jam Gadang

1. Kerupuk Kuah

Duduk santai sambil menikmati kuliner seperti Kerupuk Ubi atau Kerupuk Kuah akan manambah semangat anda berlama-lamaan di kota wisata Bukittinggi. Anda cukup duduk manis, nanti akan datang pedangang kerupuk menyamperin anda dengan harga yang terjangkau. 

2. Aksesoris Meriah

Dibagian belakang Jam Gadang atau tepatnya di kawasan Pasar Ateh terdapat beragam jenis oleh-oleh khas Bukittinggi, seperti baju dan aksesoris lainnya. Nah membeli oleh-oleh di Pasar Atas Bukittinggi memang harus anda lakukan.

Jam Gadang Meriah

Hampir setiap hari, anda akan dihibur oleh musisi dan seniman di kawasan Jam Gadang. Lantunan musik pop serta musik tradisional minangkabau menyemarakkan suasana liburan di Jam Gadang. 

Menikmati musik dari musisi terbaik di Bukittinggi akan anda jumpai dikala sore. Bahkan anda diberikan kesempatan untuk mereques lagu kesukaan dengan gratis. Tunggu apalagi, atur rencana mu untuk liburan ke Jam Gadang Bukittinggi. 



No comments