Breaking News

Khaizuran Al Hakim Nan Memikat Hati


Khaizuran Al Hakim adalah anak peratama saya yang lahir pada 1 Februari 2020 di Rumah Sakit Yarsi Ibnu Sina Bukittinggi. 

Lahir secara normal,  membuat hati saya tidak bisa dibayangkan bahagianya memiliki anak pertama hasil hubungan cinta dan kasih bersama istri saya. Alhamdulillah, anak saya lahir dengan selamat berat badan 2,75 Kg dan panjang 50 Cm.


Melahirkan anak pertama, keringat saya bercucuran panjang melihat istri saya diinstruksikan oleh doktet untuk mengejan. "1,2,3 dorong mbak, kua, kuat, dikit lagi, kuat mbak," begitulah kata dokter pada saat itu. 

Sempat patah semangat, namun istri saya berhasil mengeluarkan anak pertama kami dari rahimnya pada pukul 13.45 Wib. 

Dorongan terakhir, anak saya keluar dengan selamat yang dibantu vakum. Sangat sakit sekali, kata istri saya. Namun rasa sakitnya terobati saat kami mendengar tangis anak pertama kami. Alhamdulillah, Allah menitipkan anugrah besar kepada kami.


Esoknya, kabar gembera ini disambut oleh sahabat-sahabat saya, satu persatu mulai berdatangan. Mulai dari sahabat satu kontrakan dan pemilik kontrakan. Kemudian malanya dibesuk oleh Buk Dila dan Suaminya. Beliau berdua pasutri yang tergabung dalam komunitas Blogger Bukittinggi.


Kemudian pagi di pagi hari, gawai saya mulai sering berdering untuk mengucapkan selamat atas kelahiran putra pertama saya. Alhamdulillah, sekitar pukul 12 an, teman-teman Blogger Bukittinggi datang lagi membesuk, seperti Buk Yuswawa,  Sani dan sahabat lainnya.


Siang itu juga, Khaizuran di izinkan pulang ke rumah oleh dokter, dan saya pun bergegas mengurus surat-surat pemulangan. Tapi, ada yang kurang enak bagi saya, Buk Yus Wawa dan teman lainnya, tidak sempat saya layani dengan baik.

Usai mengurus surat-surat, saya langsung bergegas ke ruangan penginanpan. Ternyata, Buk Yuswawa dan Sani sudah membantu menyiapkan barang beluarga kecil kami. Terima kasih sahabat..


Hati kami memang sagat riang sekali, Khaizuran tiba dengan selamat dirumah kecil kami. Alhamdulillah penuh rasa syukur. Malamnya gawai saya kembali berdering, ternyata sahabat-sahabat Parlemen Jurnalis Bukittinggi juga mau menjengok Khaizuran, hanya berselang beberapa menit saja, Om dan Tante Khaizuran tiba dirumah kami. Terima kasih semuanya..


2 comments:

  1. selamat menjadi papah muda papa Kim.... moga Khaizuran menjadi anak yang sholeh...

    ReplyDelete